Semangat Sehat, Pegawai Bapas Nusakambangan Ikuti Tenis di Lapas Cilacap

    Semangat Sehat, Pegawai Bapas Nusakambangan Ikuti Tenis di Lapas Cilacap
    Semangat Sehat, Pegawai Bapas Nusakambangan Ikuti Tenis di Lapas Cilacap

    Cilacap - Pegawai Balai Pemasyarakatan Kelas II Nusakambangan mengikuti olahraga Tenis Lapangan bersama pegawai Lapas Cilacap. Kegiatan ini diikuti oleh Bapak Ary salah satu Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Madya. Kegiatan Tenis lapangan yang bertempat di Lapangan Tenis Lapas Cilacap ini dimainkan dengan penuh semangat, Sabtu (01/07/2023).
    Tenis Lapangan menjadi agenda rutin yang dilaksanakan antara Bapas Nusakambangan dan Lapas Cilacap setiap minggunya. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu meningkatkan kebugaran jasmani, mengembangkan keterampilan, dan juga mengembangkan mental dalam bermain Tenis. Selain itu kegiatan ini juga bertujuan sebagai silaturahmi antar Pegawai.
    Sementara itu, Bapak Ary menyampaikan pesan untuk terus menjaga kebugaran dan kesehatan meskipun di tengah kesibukan. Bapak Ary mengatakan bahwa dirinya akan terus menggalakkan semangat untuk menjaga kebugaran jasmani.
    "Melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat tentu saja membutuhkan kesehatan jiwa dan raga. Olahraga secara teratur akan membuat tubuh kuat sehingga kita selalu sehat dan bisa berkarya untuk bangsa." ucap Bapak Ary.

    Rifki Maulana

    Rifki Maulana

    Artikel Sebelumnya

    Selamat Memperingati Hari Bhayangkara

    Artikel Berikutnya

    Apel Pesiar Taruna Poltekip Angkatan 54...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina
    Satnarkoba Polresta Cilacap Mengamankan Pelaku  Pengedar Narkoba
    Panglima TNI Tinjau Gelar Bekal Kaporlap dan Kapsatlap Satgas Opsdagri Tahun 2025
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia

    Ikuti Kami