Laksanakan Litmas Lanjutan untuk WBP High Risk Lapas Kelas IIA Karanganyar PK didampingi Taruna POLTEKIP

    Laksanakan Litmas Lanjutan untuk WBP High Risk Lapas Kelas IIA Karanganyar PK didampingi Taruna POLTEKIP
    Laksanakan Litmas Lanjutan untuk WBP High Risk Lapas Kelas IIA Karanganyar PK didampingi Taruna POLTEKIP

    Nusakambangan - Dilaksanakannya Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas High Risk Kelas IIA Karanganyar oleh Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Muda Bapas NK (Bapak Usman Supandi) dan didampingi oleh Taruna POLTEKIP Angkatan 54 yang melaksanakan magang di Nusakambangan (Taruna Wreda Gede Bayu Pasek Adiwibawa), Minggu (21/05/2023).

    Disini Bapak Husman melakukan wawancara kepada WBP untuk menggali data-data yang dibutuhkan sebagai Litmas lanjutan, dimana Litmas ini merupakan salah satu tugas pokok bagi seorang PK, yang nantinya sebagai bahan pertimbangan PK untuk dapat memutuskan rekomendasi yang sesuai kepada warga binaan tersebut. Bapak Usman selaku PK melakukan penggalian data dalam rangka pembuatan Litmas lanjutan kepada WBP inisial (AS) dengan kasus Narkotika, AS disini sudah merasa kapok dan menyesal menggunakan narkotika dimana yang sebelumnya AS berada di Lapas Kelas I Semarang, namun AS di pindahkan ke Nusakambangan dikarenakan ketahuan positif narkotika saat dicek petugas. Di nusakambangan ini AS merasa sadar dan berjanji tidak akan mengulangi lagi perbuatannya serta tidak ingin lagi Kembali ke Pulau Nusakambangan ini. 


    Selain AS Bapak Husman juga melakukan Litmas kepada WBP inisial (WA) dengan kasus Pembunuhan, WA disini merasa menyesal melakukan begal dan membunuh korbannya dikarenakan WA tau bahwa korban memiliki anak yang masih kecil dan memiliki istri, disini WA berjanji tidak akan mengulangi kembali tindakannya setelah bebas nanti, di dalam Lapas ini WA semakin dekat dengan tuhan dan lebih rajin sholat lima waktu daripada sebelum WA masuk ke dalam Lapas.  Diakhir Litmas Selaku PK Bapak Usman dan didampingi Taruna POLTEKIP Angkatan 54 memberikan penguatan serta masukan dan saran sebagai bekal dan pegangan untuk bisa memperbaiki diri WBP kearah yang lebih baik. Di akhir Litmas PK menanyakan kebutuhan WBP selama berada di dalam Lapas dan melakukan evaluasi serta menanyakan program atau kegiatan apa saja yang dilakukan WBP selama menjalankan pidana di Lapas Kelas IIA Karanganyar.

    Rifki Maulana

    Rifki Maulana

    Artikel Sebelumnya

    Kembali ke Masyarakat, Klien Pemasyarakatan...

    Artikel Berikutnya

    Bapas Kelas II Nusakambangan tetap memberikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina
    Satnarkoba Polresta Cilacap Mengamankan Pelaku  Pengedar Narkoba
    Panglima TNI Tinjau Gelar Bekal Kaporlap dan Kapsatlap Satgas Opsdagri Tahun 2025
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia

    Ikuti Kami